Saat ini, peminat GoCar Luxe paling banyak berasal dari kawasan Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan beberapa area di Jakarta Utara. Ke depan, GoCar Luxe akan tersedia secara bertahap dengan jumlah armada yang terus ditambah, sehingga dapat dinikmati oleh semakin banyak pelanggan.
Bagi Anda yang berniat untuk menggunakan layanan GoCar Luxe, pengguna dapat memilih ikon GoCar Luxe dalam aplikasi Gojek. Setelah itu, tentukan tujuan perjalanan dengan memasukkan alamat lokasi penjemputan dan tujuan.
Jika pemesanan berada dalam cakupan layanan GoCar Luxe, maka mitra driver GoCar Luxe kan segera meluncur untuk menjemput.
Tak hanya memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan, mitra driver GoCar Luxe pun berkesempatan mendapatkan peluang pendapatan yang lebih tinggi. Gojek sendiri memastikan mitra driver GoCar Luxe memiliki kualitas pelayanan yang baik dan terlatih.