Mau Pecahkan Rekor MURI Malah Bawa Petaka, Satu Orang Meninggal Dunia Dalam Event Tarik Tambang IKA Unhas

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Minggu, 18 Desember 2022 | 15:30 WIB
Mau Pecahkan Rekor MURI Malah Bawa Petaka, Satu Orang Meninggal Dunia Dalam Event Tarik Tambang IKA Unhas
Satu orang meninggal dunia saat mengikuti event tarik tambang yang digelar Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) Minggu (18/12/2022) pagi. (ist)

Suara.com - Satu orang meninggal dunia saat mengikuti event tarik tambang yang digelar Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) Minggu (18/12/2022) pagi. Padahal acara tersebut masuk pemecahan rekor MURI.

Seperti diberitakan makassar.terkini.id - jaringan Suara.com, korban tewas merupakan seorang perempuan, warga Kota Makassar. Dia meninggal diduga akibat terseret tali saat tarik tambang dan terbentur separator jalan.

Dalam video yang beredar, terlihat peserta lain sempat membacakan Talqin atau bacaan Lailahaillallah di detik-detik korban tersebut menjelang ajal.

Satu orang korban lainnya diangkat untuk berteduh.

Diketahui, Lomba Tarik Tambang tersebut diselenggarakan oleh Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Sulawesi Selatan untuk memecahkan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Kegiatan itu menjadi rangkaian Pelantikan Pengurus IKA UNHAS Sulawesi Selatan yang diketuai oleh Danny Pomanto yang juga merupakan Wali Kota Makassar.

Perlombaan tersebut berlangsung di Jalan Jenderal Sudirman pada 18 Desember 2022, pukul 06.00 Wita. Panitia membentangkan tali dengan panjang 1.540 meter.

Wakil Ketua Pengurus Wilayah IKA UNHAS Sulsel Rahmansyah, sebelumnya menjelaskan, lomba tarik tambang tersebut akan memecahkan rekor MURI karena menjadi yang terpanjang di Indonesia dengan panjang tali 1.540 meter dan melibatkan 5.000 orang.

Dari 5.000 peserta tersebut, dibagi menjadi tim A sebanyak 2.500 peserta dan tim B juga 2.500 peserta.

Baca Juga: Sempat Keluhkan Banyak Tugas, Mahasiswi Unhas Tewas Tergantung di Kamar Mandi Rumah Kosong

Lomba tersebut digelar di sepanjang perempatan Jalan Jenderal Sudirman-Ahmad Yani hingga Perempatan Jalan Sudirman-Jalan Ratulangi (Depan RSIA Pertiwi).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI