Suara.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka terpantau rajin memantau situasi di wilayah pemerintahannya melalui media sosial. Melalui Twitter, Gibran kerap membalas sejumlah curhatan dan keluhan warganet, tepatnya mereka yang tinggal di Solo.
Terbaru, tampak seorang warganet mengeluhkan situasi kota Solo yang dinilai meresahkan karena klitih kepada putra Presiden Jokowi tersebut. Warganet dengan nama akun @NovalAdeSaputr3 ini tampak membagikan sebuah video yang menunjukkan aksi klitik di Solo pada malam hari.
"Ngapunten (maaf) saya posting pagi sekali mas Gibran, sebab makin tak nyamannya kota Solo dengan gerombolan klitih atau gengster yang meresahkan banyak orang yang bekerja dan beraktivitas di malam hari sebagai sasarannya," curhatnya seperti dikutip Suara.com, Selasa (10/1/2023).
Dalam video, tampak gerombolan pemotor ugal-ugalan dan membahayakan pengguna jalan lainnya. Bahkan dalam pengamatan warganet, sejumlah pelaku yang beraksi itu diduga masih anak-anak.
Setelah curhat, warganet ini pun berharap sosok "Mas Wali" bisa segera menertibkan wilayah pemerintahannya dari klitih.
Namun tiba-tiba, seorang warganet lain dengan nama akun @jastipbtc me-retweet kutipan curhatan itu sambil menandai akun Gibran. Ia menuding Wali Kota Solo itu tidak mempedulikan curhatan warganya tentang klitih yang meresahkan.
"Terpantau durung digagas (belum diperhatikan) @gibran_tweet," sentil akun @jastipbtc.
Sontak, cuitan sentilan itu langsung ditanggapi Gibran dengan ngegas. Ia menegaskan bahwa dirinya sudah berkoordinasi dengan Kapolres setempat untuk menyelidiki aksi gerombolan motor tersebut.
Tak sampai di situ, Gibran rupanya juga cukup tersinggung dengan sentilan warganet yang menilai dirinya tidak mempedulikan masalah klitih. Ia pun berharap pemilik akun @jastipbtc tidak berbicara seperti itu.
Baca Juga: Isu Reshuffle Menguat, Mantan Wali Kota Solo Jabat KSP Gantikan Moeldoko?
"Sudah dari siang tadi dilacak pak Kapolres. Ojo ngono kuwi nek ngomong (Jangan seperti itu dong kalau bicara)," balas Gibran.