Suara.com - Beredar kabar mengenai Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang mengundurkan diri dari PDI Perjuangan. Dalam kabar ini, disebutkan pula bahwa alasan mengapa Ganjar mundur karena tidak dipilih menjadi calon presiden yang maju dalam Pilpres 2024.
Informasi mengenai mundurnya Ganjar Pranowo dari PDI Perjuangan ini disebarkan melalui video yang diunggah oleh kanal YouTube LIDAH RAKYAT pada Jumat (13/1/2023).
Dalam unggahannya kanal YouTube ini menuliskan narasi sebagai berikut.
"Sakit Hati Tak Di Pilih Capres Pdi! Ganjar Dengan Berat Hati Sampaikan Pengunduran diri Hari Ini"

"BREAKING NEWS!! GANJAR SAMPAIKAN PENGUNDURAN DIRI. SAKIT HATI TAK TERPILIH CAPRES PDI, DENGAN BERAT HATI GANJAR PUTUSKAN INI."
Selain itu, dalam thumbnail video yang dibagikan, terlihat foto Ganjar Pranowo sedang berdiri di atas podium. Tampak pula potret Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang duduk berdampingan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Lalu benarkah klaim tersebut?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran, klaim Ganjar Pranowo mengundurkan diri dari PDI Perjuangan karena tidak dipilih menjadi calon presiden adalah tidak benar.
Baca Juga: Cerita Megawati 'Ngamuk' Saat Menolak Rencana Proyek Bandara Bali Utara
Faktanya, dalam video berdurasi 8 menit 6 detik ini justru membahas soal pernyataan Gubernur Jawa Tengah tersebut yang mengaku siap menjadi calon presiden. Akibat dari pernyataan tersebut, Megawati pun langsung beraksi. Ia meminta agar para kader untuk bersabar.