Heboh Diduga UFO di Atas Gunung Merapi, BRIN dan BPPTKG Buka Suara

Rifan Aditya Suara.Com
Jum'at, 27 Januari 2023 | 09:13 WIB
Heboh Diduga UFO di Atas Gunung Merapi, BRIN dan BPPTKG Buka Suara
Benda Misterius Bercahaya Melintas di atas Gunung Merapi (Twitter/@merapi_uncover)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kemungkinan besar benda bercahaya yang tampak dalam kamera pengawas Gunung Merapi adalah Falconsat-3. Satelit ini termasuk sampah antariksa yang masuk kembali atmosfer.

Penjelasan ini dikuatkan dengan laporan dari satview.org, yang menjelaskan Falconsat-3 (30776U) masuk kembali pada hari Senin, 23 Januari 2023 pukul 12:42 UTC.

Satelit tersebut terakhir terdeteksi di koordinat yang ditunjukkan pada peta (Samudera Hindia).

Sebelumnya ada penjelasan dari pemerintah terkait benda misterius bercahaya terbang di atas Gunung Merapi ini, warganet telah mengeluarkan berbagai spekulasi.

Rata-rata mereka menyebut bahwa benda misterius itu adalah UFO. Namun ada pula yang meyakini bahwa fenomena tersebut merupakan meteor.

"Kui sik liwat meteor opo pesawat alien? (Itu yang lewat meteor atau pesawat alien)" tulis salah satu warganet.

"Kalau pesawat pasti cahaya lampunya berkedip-kedip stabil, kalau drone sepertinya terlalu besar," komentar netizen lain yang penasaran.

"UFO inspeksi gunung merapi," ujar yang lain.

Berdasarkan video yang beredar, kejadian benda misterius melintas di atas Gunung Merapi terdokumentasikan pada tanggal 24 Januari 2023 sekitar pukul 01.24 WIB, dini hari.

Baca Juga: Viral Video Diduga UFO di Gunung Merapi, Ini Penjelasan Pemerintah

Selain itu, tertulis lokasi pengambilan video yaitu di Kemirikebo, selatan Gunung Merapi. Tepatnya masuk Kecamatan Turi, DI Yogyakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI