6 Fakta Baku Tembak Densus 88 vs Teroris di Lampung, 2 Tewas dan 1 Aparat Luka Berat

Kamis, 13 April 2023 | 16:58 WIB
6 Fakta Baku Tembak Densus 88 vs Teroris di Lampung, 2 Tewas dan 1 Aparat Luka Berat
7 Fakta Baku Tembak Densus 88 vs Teroris di Lampung, 2 Tewas dan 1 Polisi Terluka
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Satu Anggota Densus 88 Tertembak

Akibat baku tembak tersebut, satu anggota tim Densus 88 Antoteror Mabes Polri tertembak. Kondisi anggota Densus 88 tersebut baik dan sedang dirawat di RS Bhayangkara Polda Lampung. Anggota tersebut tertembak di bagian paha.

"Dari peristiwa tersebut satu orang anggota Densus mengalami luka tembak cukup serius," kata juru bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Pol Aswin Siregar kepada wartawan di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023).

5. 4 Anggota Terduga Teroris Ditangkap

Anggota Densus 88 Antiteror Mabes Polri sebelumnya masih memburu anggota terduga teroris tersebut. Kemudian setelah dua orang tewas, pihak Densus 88 berhasil menangkap empat orang lainnya. Keempat terduga teroris tersebut berinisial PS alias JA, AM, KI alias AS, dan H alias NB.

6. Barang Bukti yang Disita

Barang bukti yang disita polisi adalah 1 senajta api M16 yang dipakai untuk melakukan perlawanan terhadap petugas, Revolver, dan 3 senapan angin PCP, senjata rakitan Thompson dan amunisi.

"Salah satu barang buktinya adalah senjata jenis M16 yang digunakan oleh tersangka dalam melakukan perlawanan terhadap petugas. Sehingga petugas mengambil tindakan tegas dan terukur demi keselamatan petugas," jelasnya.

Kontributor : Annisa Fianni Sisma

Baca Juga: Bripda JO Luka Serius Baku Tembak Densus 88 dengan Teroris JI Kelompok Zulkarnaen dan Upik Lawangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI