Bicara Soal Peluang Kerja Sama Dengan Demokrat, Eriko PDIP: Tidak Ada Yang Tidak Mungkin Dalam Dunia Politik

Selasa, 20 Juni 2023 | 19:13 WIB
Bicara Soal Peluang Kerja Sama Dengan Demokrat, Eriko PDIP: Tidak Ada Yang Tidak Mungkin Dalam Dunia Politik
Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani saat melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY. [Suara.com/Muhammad Yasir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Eriko Sotarduga, menilai jika tidak ada yang tidak mungkin dalam politik. Termasuk masih ada kemungkinan Demokrat bekerjasama dengan pihaknya untuk Pemilu 2024.

Eriko mengatakan, bahwa selama ini para presiden yang pernah menjabat seperti Megawati Soekarnoputri dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebenarnya memiliki hubungan yang baik.

Namun, kata dia, memang tidak ada yang bisa memaksakan bahwa semua pihak harus satu pilihan secara politik. Tapi soal kemungkinan untuk bisa bersama-sama masih bisa terjadi.

"Artinya katakan Koalisi Perubahan itu bisa berjalan sendiri. Kami tentunya ingin melanjutkan meneruskan pembangunan bapak Presiden Joko Widodo tentu punya jalan sendiri apakah nanti ini sekali lagi berandai-andai, apakah pada jalannya bisa bertemu tidak ada yang tidak mungkin dalam dunia politik," kata Eriko di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/6/2023).

Ia mengatakan, segala kemungkinan masih bisa terjadi dalam politik. Dalam politik menurutnya yang tak mungkin hanya menghidupkan orang mati.

"Dunia politik kan the art of possibility yang tidak mungkin menghidupkan orang mati. Tapi segala kemungkinan bisa saja," tuturnya.

Menurutnya, berbagai faktor bisa mengubah pilihan politik partai dalam koalisi, misalnya saat kecewa nama cawapres yang diumumkan ternyata tak sesuai dengan keinginan.

"Katakan, besok lusa siapa yang diumumkan sebagai cawapres terus ada perbedaan lagi oh kami tidak bersedia kan bisa saja seperti itu. Besok bisa saja kami mau bersama-sama," pungkasnya.

Pertemuan Puan-AHY

Baca Juga: Kepuasan Publik pada Jokowi Capai 81,4 Persen, Bisa Jadi Faktor Penentu Pilpres 2024

Untuk diketahui, pertemuan antara Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY berlangsung selama satu jam di Pelataran Hutan Kota, Jakarta Pusat, Minggu (18/6/2023) pagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI