Salat Idul Adha di Pusat Dakwah PP Muhammadiyah, Menko PMK Muhadjir Effendy Enggan Jadi Khatib

Rabu, 28 Juni 2023 | 07:28 WIB
Salat Idul Adha di Pusat Dakwah PP Muhammadiyah, Menko PMK Muhadjir Effendy Enggan Jadi Khatib
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melangsungkan salat Idul Adha di Pusat Dakwah Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Jakarta Pusat, Rabu (28/6/2023). (Suara.com/Dea)

Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melangsungkan salat Idul Adha di Pusat Dakwah Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Jakarta Pusat, Rabu (28/6/2023).

Muhadjir tampak mengenakan kemeja putih berlengan panjang, peci hitam, dan sarung untuk melaksanakan salat Ied.

Ketua PP Muhammadiyah itu mengaku kerap berupaya untuk bisa menjalankan salat Idul Fitri dan Idul Adha di tempat tersebut.

"Saya memang kalau Idul Fitri dan Idul Adha berusaha untuk menjadi jemaah yang baik. Jadi, biasanya saya enggak mau jadi khatib," kata Muhadjir di Menteng, Jakarta Pusat.

Lebih lanjut, Muhadjir mengingatkan agar tidak ada pertentangan antara Muhammadiyah yang melaksanakan salat Ied hari ini dengan jemaah lain yang akan salat besok.

"Kita sudah terbiasa untuk bertoleransi dengan perbedaan dan masing-masing punya argumen, baik secara syariah maupun secara ilmiah sehingga tidak perlu dipertentangkan," ucap dia.

Pada kesempatan yang sama, Muhadjir mengaku tidak berkurban di PP Muhamadiyah, tetapi menyebarkan hewan kurban di beberapa lokasi. Meski begitu, dia engga menyebutkan lokasi dia berkurban.

Muhadjir juga mengimbau jemaah Muhammadiyah untuk tidak menyembelih hewan kurban segera setelah salat Ied hari ini.

"Jadi, penyembelihan kurbannya sebaiknya besok bersama-sama dengan saudara-saudara kita yang melaksanakan salat Idul Adha besok," tandas Muhadjir.

Baca Juga: Resep Sop Kambing dari Daging Qurban, Segar tanpa Santan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI