Polisi Ringkus 3 Pencuri Mobil Boks Di Jakbar, Pelaku Beraksi Di Banyak Lokasi

Minggu, 03 September 2023 | 22:20 WIB
Polisi Ringkus 3 Pencuri Mobil Boks Di Jakbar, Pelaku Beraksi Di Banyak Lokasi
Ilustrasi penangkapan. [Suara.com/Eko Faizin]

Suara.com - Polisi meringkus tiga pelaku pencurian kendaraan mobil boks yang terjadi di Jalan Muwardi, Grogol, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada (1/9/2023) lalu.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Andri Kurniawan mengatakan, ketiga orang pencuri tersebut berinisial AA, G dan MS.

“AA diamankan di Indramayu, sementara G dan MS diamankan di Sentul Bogor,” kata Andri saat dikonfirmasi, Minggu (3/9/2023).

Dari hasil pemeriksaan sementara, para pelaku mengaku mereka sudah berulang kali beraksi di berbagai lokasi. Di antaranya di wilayah Jakarta Barat.

“Hasil introgasi sementara ada beberapa TKP di Polres Metro Jakarta Barat, ada juga TKP yang di luar wilayah hukum Polres Metro Jakbar,” ujar Andri.

Hanya saja, Andri belum bisa merinci soal penangkapan pelaku, lantaran perkara ini masih dalam pengembangan. Di mana masih ada beberapa pelaku lain yang masih diburu.

“Masih pengembangan. Kita masih masih lakukan pengejaran untuk beberapa pelaku yang lain, termasuk penadahnya,” katanya.

Sebelumnya, viral aksi pencurian di sosial media, pasalnya kali ini para pelaku tidak lagi menyasar sepeda motor, melainkan sebuah mobil boks.

Adapun peristiwa ini terjadi di Jalan Muwardi, Grogol, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Jumat (1/9/2023).

Baca Juga: Apes! Maling Motor Di Condet Kepergok Pemilik, Babak Belur Dihajar Massa

Dalam video berdurasi singkat, terlihat dua pelaku turun dari sebuah mobil sebelum melakukan pencurian mobil boks yang terparkir di pinggir jalan.

Tak butuh waktu lama bagi kedua pelaku, untuk menggasak mobil boks berkelir kuning ini menggunakan kunci letter T.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI