Marshel Widianto Komentari Jaket Gibran: Kayak Anak STM

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Senin, 12 Februari 2024 | 11:25 WIB
Marshel Widianto Komentari Jaket Gibran: Kayak Anak STM
Marshel Widianto ditemui di Kebagusan, Jakarta Selatan pada Jumat (22/12/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]

Suara.com - Komika Marshel Widianto mengomentari jaket yang dipakai Gibran Rakabuming Raka saat kampanye akbar beberapa waktu lalu.

Wali Kota Solo tersebut memakai jaket demin dengan hiasan coretan di beberapa sisinya sebagai outer. Dalamnya menggunakan kaus warna putih.

Gibran datang ditemani istrinya, Selvi Ananda yang mengenakan dres biru dengan lengan warna putih.

Baca Juga

Marshel Widianto kemudian mengomentari outfit yang dikenakan Gibran tersebut. "Kayak anak STM. Bajunya coret-coret gitu," kata Marshel bercanda dikutip dari unggahan akun TikTok miliknya.

Gibran yang maju sebagai calon wakil presiden (Cawapres) itu awalnya hanya senyum-senyum. Mendapat pertanyataan Marshel, dia lantas menjawab dengan menjawab bercanda.

"Iya, mau?" tanya balik Gibran kepada Marshel.

Sang komika kembali menimpali dengan pernyataan kocak. "Katanya naik truk (ke Stadion GBK)," kata Marshel lagi.

Lagi-lagi Gibran memberikan jawaban yang bikin tertawa. "Iya. Nyetir sendiri," katanya.

Baca Juga: Gibran dan Selvi Ananda Pastikan Akan Mencoblos di Solo, Ini Lokasi TPS Mereka

Unggahan Marshel Widianto tersebut mendapat banyak komentar dari warganet. "tolong mas jgn bkin salting mas gibran," tulis akun @sipalin***********.

"emng masih pantes sih mas gibran d sbut ank STM. gk kliatn bpk ank 2," komentar akun @mamah*******.

""nyetir sendiri" pesan tersirat," komentar akun @peremp******.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI