Viral Bocah Laki-laki Diikat di Tiang karena Tuduh Maling, Aksi Emak-emak Berhijab Tuai Pujian: Super Power Redam Massa

Minggu, 16 Juni 2024 | 20:40 WIB
Viral Bocah Laki-laki Diikat di Tiang karena Tuduh Maling, Aksi Emak-emak Berhijab Tuai Pujian: Super Power Redam Massa
Viral anak laki-laki diikat di tiang karena dituduh mencuri. (tangkapan layar/Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jagat maya dihebohkan dengan video yang memperlihatkan seorang anak yang diikat di sebuah tiang dan dijadikan tontonan oleh orang-orang. Bocah laki-laki dengan kondisi pasrah yang diikat di tiang itu diduga sempat ditangkap  oleh warga gara-gara mencuri.

Dikutip pada Minggu (16/6/2024) dari unggahan yang dibagikan akun @kabarnegri, disebutkan peristiwa itu terjadi di pertokoan Kota Maumere, Nusa Tenggara Timur. 

Dalam video itu, terlihat seorang ibu-ibu berkerudung yang sempat menghampiri bocah tersebut yang diikat di tiang karena diduga jadi maling.

Sembari sedikit memberikan pelukan kepada bocah itu,  wanita yang mengenakan celana kotak-kotak ini meminta agar warga tidak main hakim sendiri untuk memukuli anak tersebut.

Aksi  heroik emak-emak kepada anak yang diikat itu menuai simpatik dari netizen. Justru netizen marah kepada orang-orang yang mengikat anak kecil itu karena dianggap tidak manusiawi. Wanita itu pun dipuji netizen karena bisa meredam amarah warga kepada bocah tersebut. 

“Jiwa ibu ingat anaknya yang lagi merantau, sehat-sehat ibuku,” timpal akun akun @jerry_musthofa.

"Ibuk itu super power bisa meredam massa," puji yang lain. 

Di sisi lain, banyak netizen yang juga menyayangkan soal aksi warga yang memperlakukan anak ini dengan cara yang tidak wajar. Bahkan, beberapa mempertanyakan tudingan pencurian yang diduga dialamatkan kepada bocah tersebut. 

Warganet dengan akun @m_andriiant mengatakan semua masalah bisa diselesaikan dengan cara baik-baik.

Baca Juga: Bikin Netizen Geram, Unggahan Viral Sejoli Sedang Bercocok Tanam Di Pinggir Jalan Raya

“Kenapa sih selalu pake cara-cara gini ngiket-ngiket. Tangkap tanyain dulu baik,” ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI