Teror di Kedubes Israel! Polisi Serbia Kena Panah Pria Tak Dikenal

Chandra Iswinarno Suara.Com
Minggu, 30 Juni 2024 | 05:00 WIB
Teror di Kedubes Israel! Polisi Serbia Kena Panah Pria Tak Dikenal
Ilustrasi. (unsplash)

Suara.com - Kementerian Dalam Negeri Serbia mengumumkan seorang polisi terkena panah oleh seorang penyerang Kedutaan Besar Israel di Beograd pada Sabtu (29/6/2024).

Akibat serangan tersebut, sang polisi membalasnya hingga menyebabkan penyerang tewas ditembak.

Menteri Dalam Negeri Ivica Dacic mengatakan penyerang melepaskan panah dan mengenai leher petugas.

"Petugas menggunakan senjata untuk membela diri untuk menembak penyerang, yang meninggal akibat luka-lukanya," katanya seperti dilansir Alarabiya.

Petugas yang masih tersadar dibawa ke rumah sakit darurat utama di Beograd untuk melakukan operasi.

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Israel membenarkan telah terjadi penyerangan tersebut.

"Hari ini terjadi percobaan serangan teroris di sekitar Kedutaan Besar Israel di Beograd."

Lantaran penyerangan tersebut, Kedutaan Besar Israel ditutup.

Dacic mengemukakan bahwa hingga saat ini identitas penyerang masih diselidiki.

Baca Juga: Iran Ultimatum Israel Bila Berani Serang Lebanon

"Semua penyebab serangan dan kemungkinan motifnya sedang diselidiki," kata Dacic.

Untuk diketahui, Kedutaan Besar Israel terletak tak jauh dari Kedutaan Besar AS di distrik kelas atas Beograd. Bahkan, kedutaan tersebut telah dijaga satuan polisi elite dengan petugas bersenjatakan senjata otomatis.

Serbia sendiri telah memelihara hubungan dekat dengan Israel selama perang di Gaza.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI