Berdayakan Pegiat Seni Budaya, Beragam Event di TIM Sampai Akhir 2024

Jum'at, 20 September 2024 | 19:05 WIB
Berdayakan Pegiat Seni Budaya, Beragam Event di TIM Sampai Akhir 2024
Taman Ismail Marzuki. (Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Elva Farhi Qolbina, mendukung pemanfaatan TIM sebagai pusat kegiatan seni dan budaya. Menurutnya, segala fasilitas di TIM harus dimanfaatkan sebaik mungkin sesuai tujuan utamanya.

"Pemanfaatan TIM sebagai pusat kegiatan seni dan budaya hingga akhir tahun merupakan langkah positif dalam menghidupkan kembali kawasan tersebut sebagai pusat kreativitas," tutur Elva. Menurutnya, memang sudah seharusnya TIM menjadi tempat strategis pertemuan komunitas seni dan budaya.

Ia pun berharap, acara-acara serupa akan terus diadakan pada masa mendatang. "Pemprov DKI perlu terus mendukung kegiatan di TIM dengan menyediakan fasilitas lengkap dan promosi aktif, agar lebih banyak warga Jakarta menikmati acara berkualitas. Pemprov DKI juga harus menggandeng komunitas literasi, budaya, serta seni untuk semakin menghidupkan TIM dan melestarikan budaya lokal," urai Elva.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI