Panglima TNI Sebar Sniper Dan Antidrone Amankan Ring 1 Pelantikan Presiden

Jum'at, 18 Oktober 2024 | 16:41 WIB
Panglima TNI Sebar Sniper Dan Antidrone Amankan Ring 1 Pelantikan Presiden
Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto. (Suara.com/Mae Harsa)

Suara.com - Personel gabungan TNI-Polri terus melakukan persiapan untuk pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Minggu 20 Oktober lusa.

Panglima TNI Jenderal Agus Subianto mengatakan, dalam pengamanan nanti, pihaknya akan melibatkan penembak runduk atau sniper dan antidrone untuk melakukan pengamanan khususnya untuk para tamu VVIP.

“Semua kita kerahkan untuk pengamanan, khususnya VVIP untuk ring 1 dari Paspampres lengkap Denhan Sniper dan Antidrone. Ring 2, 3 pasukan TNI dan kepolisian,” kata Agus, di Monas, Jumat (18/10/2024).

Dalam pengamanan pelantikan Prabowo-Gibran nanti, lanjut Agus, pihaknya bakal menerjunkan 100 ribu personel. Nantinya personel tersebut bakal bergabung dengan pihak kepolisian untuk melaksanakan pengamanan.

“Personel dari TNI 100 ribu dengan nanti akan dilaksanakan dari Kapolri,” katanya.

Pihak kepolisian sebelumnya mengatakan, bakal melakukan rekayasa lalu lintas saat pengamanan pelantikan Presiden dan Wapres terpilih, Prabowo-Gibran.

Pengalihan arus lalu lintas nantinya bakal dilakukan sepanjang Jalan Harmoni hingga Bundaran Senayan.

Jalan tersebut nantinya bakal dilewati Capres-Cawapres terpilih, dan tamu undangan VVIP.

Kemudian, kegiatan hari bebas berkendara alias car free day (CFD) yang bertepatan dengan pelantikan, untuk sementara ditiadakan.

Baca Juga: Polisi Tiadakan CFD saat Pelantikan Prabowo-Gibran Minggu 20 Oktober, Warga Dilarang Masuk Jalur Sudirman-Thamrin

Berikut rute lalu lintas, yang nantinya bakal dialihkan saat pelantikan Prabowo-Gibran:

  1. Arus lalu lintas dari arah traffic light lapangan tembak menuju Jalan Gatot Subroto, di putar balik di kolong sekat atau dialihkan ke Tanjakan Layang Ladokgi arah Semanggi;
  2. Arus lalu lintas dari Tol Dalam Kota yang akan keluar di Offramp Pulo Dua di luruskan ke arah Tol Tomang;
  3. Arus lalu lintas dari Jalan Palmerah timur menuju Jalan Gelora / pintu belakang Gedung DPR MPR RI di luruskan Jalan Tentara Pelajar atau Jalan Permata Hijau;
  4. Arus lalu lintas dari Jalan Gerbang pemuda menuju Jalan Gelora / pintu belakang Gedung DPR MPR RI di belok ke kiri Jalan Asia Afrika;
  5. Arus lalu lintas dari Jalan Asia Afrika menuju Traffic Light Lapangan Tembak di belokan ke kanan Jalan Pintu 1 Senayan atau di putar Balikkan di Traffic Light Asia Afrika;
  6. Arus lalu lintas dari arah Semanggi yang menuju Slipi di alihkan ke kiri di sekat 2 / Ladokgi ke Jalan Gerbang Pemuda;
  7. Arus lalu lintas dari arah Slipi yang menuju Jalan Gerbang pemuda di luruskan ke Arah Semanggi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI