Pramono Anung Blusukan ke Utan Kayu, Emak-emak: Menang Satu Putaran Pak!

Kamis, 31 Oktober 2024 | 11:02 WIB
Pramono Anung Blusukan ke Utan Kayu, Emak-emak: Menang Satu Putaran Pak!
Cagub Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung blusukan ke Utan Kayu, Jakarta. (Suara.com/Faqih)

Suara.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, blusukan bertemu warga di Utan Kayu, Jakarta Timur, Kamis (31/10/2024).

Pantauan Suara.com, Pramono Anung tiba di lokasi kampanye sekira pukul 10.15 WIB. Politikus PDI Perjuangan itu langsung disambut oleh warga yang mayoritas emak-emak. Pramono juga diiringi oleh tarian Reog Ponorogo.

Emak-emak begitu antusias dalam menyambut Pramono yang saat itu mengenakan kaus berkerah berwarna hitam dengan cukin oranye di lehernya.

Pramono juga sempat menyalami emak-emak yang berada di lokasi. Saat dihampiri oleh mantan Sekretaris Kabinet era Presiden Joko Widodo ini, emak-emak pun kegirangan.

“Menang satu putaran pak,” celetuk salah satu emak, Kamis (31/10/2024).

“Amin. Doain ya bu,” sambung Pramono.

Sebelum blusukan, Pramono lebih dulu bertemu dengan para mantan caleg dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus di kediamannya.

Total ada 7 politisi dari 5 partai politik yang hadir bertemu dengan Pram. Mereka mengatakan jika kedatangannya untuk mendukung Pramono-Rano dalam Pilgub Jakarta, meski koalisi mereka mengusung Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Juga: Sikapi Bodo Amat soal Spanduk RK Pakai Jersey Persib, Pramono: Itu Bukan Pendukung Saya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI