Fix! Prabowo Naikkan Gaji Guru ASN Satu Kali Gapok, Tunjangan Guru Non ASN jadi Rp2 Juta

Kamis, 28 November 2024 | 17:41 WIB
Fix! Prabowo Naikkan Gaji Guru ASN Satu Kali Gapok, Tunjangan Guru Non ASN jadi Rp2 Juta
Presiden Prabowo saat berpidato di Puncak Hari Guru Nasional. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pantauan Suara.com, Prabowo tiba di lokasi acara sekitar pukul 16.00 WIB. Tampak Prabowo berkemeja putih yang menyalami sejumlah orang saat memasuki venue acara.

Acara dibuka dengan lagu dan tari-tarian nasional yang dibawakan para murid. Selanjutnya, acara dibuka dengan sambutan dari Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti. Mu'ti meminta izin kepada presiden untuk menyebutkan sejumlah menteri yang hadir.

Momen menyita perhatian Mu'ti ketika para guru berteriak dan bersorak kala sejumlah nama menteri disebut. Teriakan kencang dari para guru terdengar saat Mu'ti menyebut kehadiran Menteri Keuangan Sri Mulyani hingga Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo.

Teriakan lebih kencang dari para guru juga terjadi saat Mu'ti menyebutkan nama Sekretaris Kabinet Mayor Teddy Indra Wijaya.

Menkeu Sri Mulyani saat menghadiri acara Puncak Hari Guru Nasional 2024. (Suara.com/Novian)
Menkeu Sri Mulyani saat menghadiri acara Puncak Hari Guru Nasional 2024. (Suara.com/Novian)

Mu'ti lantas menyampaikan terima kasih kepada para guru yang hadir secara langsung maupun yang menyaksikan dari layar kaca. Ia juga berterima kasih atas kehadiran kepala negara di tengah kesibukan lain usai pulang dari lawatan ke sejumlah negara.

Mu'ti menyebut kehadiran Prabowo di Puncak Hari Guru Nasional menunjukkan kedekatan Prabowo dengan para guru sekaligus komitmen presiden untuk memajukan pendidikan nasional.

Mu'ti menyampaikan sekaligus alasan Puncak Hari Huru Nasional yang mengambul tema Guru Hebat Indonesia Kuat, yakni menunjukkan tekad dan komitmen Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah untuk meningkatkan kualitas dan kompetisi guru sebagai ujung tombak pendidikan.

Umumkan Kenaikan Gaji Guru

Diberitakan sebelumnya, Mu'ti menyebut Prabowo bakal mengumumkan kenaikkan gaji untuk guru ASN maupun non ASN pada Puncak Hari Guru Nasional, hari ini.

Baca Juga: Kubu RK-Suswono Bilang 2 Putaran vs Pramono-Rano Klaim Menang, KPU Jakarta: Sabar!

"Nanti akan disampaikan pada saat puncak peringatan Hari Guru," kata Mu'ti di komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (26/11/2024).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI