“Harapannya, bisa seperti RS pemerintah pusat, seperti Dharmais untuk Kanker, dan RS Harapan Kita untuk (penyakit) Jantung,“ imbuh Farah.
Di sisi lain, Komisi E DPRD DKI Jakarta juga merekomendasikan Dinas Kesehatan mempermudah akses warga terkait layanan kesehatan.
Dalam Rapat Badan Anggaran (Banggar) beberapa waktu lalu, Komisi E merekomendasikan pembangunan RSUD di kawasan padat penduduk, seperti di Cakung dan Cilandak.
“Komisi E mendorong agar Dinas Kesehatan segera membangun RSUD karena pelayanan kesehatan sangat dibutuhkan,” kata Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Justin Adrian.
Rekomendasi lainnya, pembangunan Pusat Pelayanan Masyarakat (Puskesmas) Kelurahan Jatipadang Jakarta Selatan secara permanen.
“Puskesmas Kelurahan Jatipadang karena sampai saat ini tempatnya masih berpindah-pindah,” tutur Justin.
Selain kemudahan akses, alat medis yang lengkap juga diperlukan seluruh pusat kesehatan. Sehingga pasien bisa ditangani secara optimal tanpa harus berpindah-pindah rumah sakit.

“Mendorong peralatan medis di RSUD seperti di Koja dan Cilincing dilengkapi CT Scan dan MRI, bersamaan dengan peningkatan kompetensi SDM (sumber daya manusia-Red),” tutur Justin.
Baca Juga: DPRD DKI Jakarta Dorong Inovasi dan Peran Masyarakat Menanggulangi Kebakaran