Presiden Prabowo Kangen Nasi Goreng, Hasan Nasbi Ungkap Peluang Pertemuan Kedua dengan Megawati

Sabtu, 10 Mei 2025 | 14:56 WIB
Presiden Prabowo Kangen Nasi Goreng, Hasan Nasbi Ungkap Peluang Pertemuan Kedua dengan Megawati
Presidem Prabowo Subianto bertemu dengan Megawati Soekarnoputri beberapa waktu lalu di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Senin (7/4/2025). (Foto dok. Dasco)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi menanggapi pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menyebut Presiden kangen masakannya.

Hasan menyebut hal ini menunjukkan peluang adanya pertemuan kedua antara Megawati dan Presiden Prabowo Subianto. Pasalnya, Hasan menilai keduanya memang memiliki hubungan yang dekat sejak lama.

"Kan memang mereka dekat, kan tokoh-tokoh bangsa ini semua ini dekat," kata Hasan di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (10/5/2025).

"Jadi orang saja yang mem-framming ada jarak. Tokoh-tokoh bangsa ini semuanya dekat," tambah dia.

Untuk itu, Hasan tidak menutup kemungkinan apabila kedua tokoh bangsa ini akan bertemu kembali.

Namun, ia belum bisa memastikan kapan pertemuan tersebut terjadi.

"Tapi kapan ya kan hanya mereka yang tahu. Hahahaha. Gitulah kira-kira, saya pun enggak tahu itu detailnya, pastinya kapan saya nggak tau. Pasti kan tidak tertutup," ujar Hasan.

Sementara itu, Mensesneg Prasetyo Hadi membenarkan bahwa Presiden Prabowo Subianto sedang kangen dengan nasi goreng buatan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.

Hal itu dibenarkan Prasetyo merespons kelakar Megawati yang menyebut ada presiden minta dibuatkan nasi goreng.

Baca Juga: Megawati Sebut Presiden Kangen Nasi Goreng Buatannya, Istana: Kangennya Sudah 2,5 Tahun

"Betul," kata Prasetyo di komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat 9 Mei 2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI