"Saya hanya bertanya-tanya, kalau [berhadapan] dengan [orang] seperti Donald Trump di Amerika, beliau gagap enggak ya?" ujarnya.
Meski demikian, para ahli sepakat bahwa mengisi kekosongan jabatan adalah prioritas utama. "Harapan saya, sih, beliau diterima dulu [oleh Trump] dan kita ada orang di sana. Lebih baik begitu, daripada enggak ada orang sama sekali," ujar Dinna.
Sementara itu, ancaman tarif tambahan 10% karena keanggotaan di BRICS menjadi komplikasi baru. Wakil Menteri Luar Negeri RI, Arrmanatha Christiawan Nasir, menyatakan pertemuan negara-negara BRICS tidak dimaksudkan sebagai upaya melawan AS. Namun, peneliti CSIS Indonesia, Muhammad Habib, menyarankan agar Indonesia menerapkan strategi "partisipasi selektif" untuk menghindari agenda yang bersifat konfrontatif.