Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 05 Januari 2026 | 20:08 WIB
Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir
Ilustrasi penganiayaan [Antaranews/Ist]
Baca 10 detik
  • Ketua DPRD Soppeng, Andi Muhammad Farid, dilaporkan polisi karena dugaan penganiayaan terhadap ASN bernama Rusman pada 28 Desember 2025.
  • Insiden bermula dari ketidakpuasan Farid mengenai penempatan PPPK Paruh Waktu, termasuk sopir pribadinya, di ruang kerja korban.
  • Partai Golkar Sulsel akan memproses internal ketua dewan tersebut jika laporan penganiayaan terbukti benar setelah klarifikasi dilakukan.

"Atas kejadian itu, saya sudah melaporkan peristiwa pengancaman dan penganiayaan ke Polres Soppeng pada 28 Desember 2025, atau Minggu sore. Saya melaporkan ini agar tidak terjadi kesimpangsiuran informasi pemberitaan beredar di masyarakat," katanya.

Laporan tersebut dibenarkan oleh Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, yang mengonfirmasi bahwa pihaknya telah menerima laporan dugaan penganiayaan yang dialami oleh pegawai BKPSDM tersebut dan akan segera menindaklanjutinya.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI