AHASS Jakarta-Tangerang Servis Jutaan Motor Sepanjang 2023

Selasa, 16 Januari 2024 | 11:58 WIB
AHASS Jakarta-Tangerang Servis Jutaan Motor Sepanjang 2023
Selain perawatan rutin, konsumen Honda juga membeli spareparts genuine hanya di bengkel AHASS [PT Wahana Makmur Sejati].

Suara.com - Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) adalah bengkel authorized atau resmi untuk sepeda motor Honda. PT Wahana Makmur Sejati, main dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta Tangerang menyebutkan sebanyak 3.484.191 unit motor Honda menjalani perawatan di bengkel AHASS untuk wilayah Jakarta dan Tangerang sepanjang 2023.

Dikutip dari rilis resmi PT Wahana Makmur Sejati sebagaimana diterima Suara.com, hampir 3,5 juta unit motor Honda ini didata dari 308 AHASS di wilayah Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta-Tangerang. Angka perolehan tadi naik 8 persen dibandingkan tahun lalu.

Sepanjang 2023, 308 bengkel AHASS Jakarta - Tangerang melayani hampir 3,5 juta motor Honda milik konsumen setia [PT Wahana Makmur Seati].
Sepanjang 2023, 308 bengkel AHASS Jakarta - Tangerang melayani hampir 3,5 juta motor Honda milik konsumen setia [PT Wahana Makmur Seati].

Selain motor menjalani perawatan di bengkel AHASS wilayah Jakarta Tangerang, konsumen juga membeli Honda Genuine Parts (HGP) di bengkel AHASS. Demikian disampaikan Benedictus F. Maharanto, Head of Technical Service Department PT Wahana Makmur Sejati.

Kenaikan jumlah unit motor yang masuk ke bengkel AHASS itu menjadi bukti tingkat kepercayaan konsumen terhadap layanan aftersales yang maksimal.

“Namun, kami tak berpuas diri. Kami akan terus mencari inovasi-inovasi yang utamanya berfokus pada teknologi digital. Saat ini, misalnya, kami terus mengembangkan aplikasi Wahana Honda (Wanda). Dalam aplikasi itu, terdapat fitur-fitur untuk kebutuhan servis kendaraan atau pembelian part original Honda,” kata Benedictus F. Maharanto lagi.

Suasana salah satu bengkel AHASS, termasuk yang berlokasi di wilayah Jakarta - Tangerang [PT Wahana Makmur Sejati].
Suasana salah satu bengkel AHASS, termasuk yang berlokasi di wilayah Jakarta - Tangerang [PT Wahana Makmur Sejati].

Selain itu, PT Wahana Makmur Sejati juga terus memberikan penyegaran pengetahuan kepada para ujung tombak layanan, yaitu service advisor, mekanik, front desk, serta partman. Jumlah mekanik sendiri mencapai 1.649 tenaga kerja, 308 AHASS. Mereka berkarya setiap hari untuk melayani perawatan dan perbaikan.

Pelatihan utamanya kepada para mekanik diberikan di Training Center Wahana. Namun, pelatihan bersifat fleksibel menyesuaikan jadwal mekanik melalui mobile training.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI