Yamaha X-Ride 125 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru

Senin, 07 Juli 2025 | 17:29 WIB
Yamaha X-Ride 125 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Warna dan Grafis Baru Yamaha X-Ride 125. (Foto:YIMM)

Yamaha X-Ride 125 memiliki garis design motor adventure yang siap digunakan untuk berpetualang kemana saja. Ditunjang dengan Blue Core 125cc yang efisien, bertenaga dan handal untuk melibas medan jalanan yang berat seperti di pegunungan dan perbukitan.

Dilengkapi dengan Sub-Tank Suspension dan ban tubeless tapak lebar pada sektor kaki-kaki yang membuat pengendara nyaman saat berpetualang. Kemudian handle (stang) dan jok yang bergaya adventure serta sudah menggunakan lampu LED dengan bentuk DRL yang sangat berkarakter semakin menjadikan motor ini cocok untuk dijadikan partner adventure untuk berkelana ke tempat-tempat yang baru.

Tidak ketinggalan, Yamaha X-Ride 125 warna baru juga sudah dilengkapi dengan Garansi Rangka, DiASil Cylinder, Forged Piston, dan Komponen FI selama 5 tahun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI