5 Mobil Bekas dengan Captain Seat yang Lebih Murah dari Alphard, Cocok Buat Mudik

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 23 Januari 2026 | 15:13 WIB
5 Mobil Bekas dengan Captain Seat yang Lebih Murah dari Alphard, Cocok Buat Mudik
Ilustrasi mobil bekas dengan captain seat - Nissan Serena. (nissan.co.id)

Suara.com - Produsen mobil keluarga semakin gencar mengembangkan teknologi dan inovasi menciptakan model MPV mengikuti tren pasar dengan menyematkan fitur modern seperti captain seat.

Toyota Alphard adalah MPV premium pertama yang mempopulerkan captain seat di Indonesia di baris kedua yang sangat nyaman dan mewah.

Namun sayangnya, harga mobil MPV premium tersebut masih dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, di atas Rp1 milyar untuk varian yang terendah.

Kabar baiknya, kini beberapa brand otomotif mobil berhasil menciptakan medium MPV yang diadaptasi dari Toyota Alphard. Menawarkan captain seat, sliding door, dan tenaga yang mumpuni untuk perjalanan jarak jauh.

Bagi Anda yang punya budget terbatas dan inginkan sensasi kendaran dengan mode mewah dan berkelas seperti Toyota Alphard. Di bawah ini tersaji beberapa merk medium dan low MPV sebagai alternatif Alphard. Berikut rekomendasinya.

5 Rekomendasi Mobil dengan Captain Seat Lebih Murah dari Alphard buat Mudik

Harga mobil di bawah ini lebih murah dari Alphard, menawarkan kenyamanan berkendara, bertenaga, dan efisiensi bahan bakar. Cocok untuk dipakai sebagai kendaraan mudik atau persiapan mudik nanti.

1. Nissan Serena

Nissan Serena/oto.com
Nissan Serena/oto.com

Rekomendasi yang pertama adalah Nissan Serena yang menawarkan captain seat di baris kedua dengan didesain fleksibel sehingga dapat diatur sesuai kebutuhan penumpang.

Keunggulan Nissan Serena terletak di kabinnya yang luas, sehingga cocok buat mudik bareng keluarga besar ke kampung halaman. Desain pintu geser otomatis makin memudahkan penumpang terutama orang tua, lansia, dan anak-anak keluar masuk mobil.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Mobil Bekas Toyota untuk Harian, Gesit dan Irit BBM

Mesin mobil ini halus dan efisien, nyaman digunakan untuk perjalanan dalam kota maupun luar kota.

2. Hyundai Staria

Hyundai Staria/Oto
Hyundai Staria/Oto

Rekomendasi selanjutnya adalah Hyundai Staria, cocok bagi customer yang inginkan mode kendara yang mewah dan berkelas sebagai alternatif Alphard.

Harga mobil Hyundai Staria lebih murah dari Alphard, namun keduanya bersaing di segmen MPV premium dengan fitur yang mewah.

Bagian interior dan ekterior Hyundai Stria modern dan futuristik, fitur super lengkap dan modern, seperti TFT LCD Instrument Cluster ukuran 10,25 inci, layar sentuh 8 inci, tombol transmisi Shift-by-Wire, dan layar sentuh fascia tengah.

Berkendara menggunakan Hyundai Staria lebih menyenangkan dan nyaman dengan sistem kontrol udara canggih dan dual sunroof.

3. Honda Freed

Honda Freed/Carmudi
Honda Freed/Carmudi

Untuk harga lebih bawah lagi ada Honda Freed, yang bisa Anda dapatkan dengan harga mulai Rp250 jutaan. Mobil ini desainnya stylish dengan interor yang nyaman.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI