Suara.com - Dua petinju Indonesia, Daud Yordan dan Ongen Saknosiwi, berhasil mengharumkan nama bangsa dengan menjadi juara dunia pada, Minggu (17/11/2019).
Daud menjadi juara tinju dunia kelas ringan super IBA dan WBO Oriental usai menang TKO ronde kedelapan atas Michael Mokoena (Afrika Selatan) di Jatim Park 3 Kota Batu, Malang, Jawa Timur.
Beberapa saat sebelumnya, Ongen yang tampil di partai tambahan (undercard) Daud Yordan vs Michael Mokoena, menjadi juara dunia kelas bulu IBA.
Berita mengenai dua petinju Indonesia ini satu diantara lima berita olahraga terpopuler di kanal sport Suara.com pada, Minggu (17/11/2019).
Lainnya ada berita dari turnamen bulutangkis Hong Kong Open 2019, dimana Indonesia pulang tanpa gelar, serta hasil balapan akhir MotoGP 2019.
![Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, merayakan keberhasilan memenangi balapan pamungkas MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (17/11/2019). [AFP/Pierre-Philippe Marcou]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/11/18/83450-marc-marquez.jpg)
Mau tahu lebih lengkap mengenai berita-berita tersebut? Simak dalam ulasan Top 5 Olahraga berikut ini:
1. Menang TKO, Daud Yordan Ukir Sejarah Baru Pertinjuan Indonesia
![Petinju Indonesia Daud Yordan (kedua kiri ) berpose dengan petinju Afrika Selatan Michael Mokoena (kanan) disaksikan Presiden Direktur M-Pro Gustiantira Alandy (kiri) dan Managing Director M-Pro Urgyen Rinchen Sim (kedua kanan) dalam konferensi pers di Batu, Jawa Timur, Jumat (15/11/2019). [Antara/Ari Bowo Sucipto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/11/15/82829-daud-yordan-dan-michael-mokoena.jpg)
Ambisi Daud Yordan kembali menggenggam status juara dunia terkabul. Petinju Indonesia ini baru saja meraih gelar juara dunia kelas ringan super IBA dan WBO Oriental, Minggu (17/11/2019).
Sabuk itu didapat Daud Yordan usai mengalahkan petinju Afrika Selatan, Michael Mokoena, dalam kejuaraan tinju dunia di Jatim Park 3 Kota Batu, Malang, Jawa Timur.
Baca Juga: Kembali Jadi Juara Dunia dan Ukir Sejarah, Daud: Ini Kado Terbesar di...
2. Paceklik Gelar Anthony Berlanjut, Indonesia Tanpa Gelar di Hong Kong Open
![Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/09/26/52943-anthony-sinisuka-ginting.jpg)
Anthony Sinisuka Ginting gagal mengakhiri paceklik gelar sepanjang 2019. Hal itu menyusul kekalahan di babak final Hong Kong Open 2019, Minggu (17/11).
Pada partai puncak tersebut Anthony ditaklukkan tunggal putra tuan rumah Lee Cheuk Yiu di Hong Kong Coliseum, dengan skor 21-16, 10-21, dan 20-22.
3. Marquez Rajai Seri Pamungkas MotoGP 2019, Lorenzo Finis ke-13
![Rider kebanggaan Repsol Honda, Marc Marquez (depan) memimpin jalannya balapan MotoGP Valencia 2019 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Minggu (17/11/2019) malam WIB. [JOSE JORDAN / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/11/17/97218-marc-marquez.jpg)
Dominasi sang juara dunia Marc Marquez di MotoGP 2019 benar-benar tak terbantahkan. Melakoni MotoGP Valencia yang merupakan seri pamungkas di musim ini, pebalap Repsol Honda itu keluar sebagai kampiun dalam balapan yang dihelat di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Minggu (17/11/2019) malam WIB.
Kemenangan Marc Marquez di tanah kelahirannya ini diwarnai banyaknya kecelakaan. Tercatat, tujuh pebalap harus rela gagal finis.
4. Unggul Lebih Dulu, Hendra / Ahsan Jadi Runner-up Hong Kong Open 2019
![Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melaju ke babak perempat final Hong Kong Open 2019 usai kalahkan juniornya, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, Kamis (14/11). [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/11/14/38807-hendra-setiawanmohammad-ahsan.jpg)
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, gagal memanfaatkan keunggulan lebih dulu saat berjumpa Choi Solgyu/Seo Seung Jae di final Hong Kong Open 2019, Minggu (17/11).
Bertanding di Hong Kong Coliseum, Hendra/Ahsan lebih dulu unggul 21-13 di game pertama. Namun Choi/Seo mampu bangkit di dua game berikutnya.
5. Tinju Dunia: Menang Angka Mutlak, Ongen Saknosiwi Juara Dunia Baru IBA
![Petinju Indonesia, Ongen Saknosiwi (kanan) berhadapan dengan petinju Filipina, Marco Demecillo (kiri) usai mengikuti sesi timbang badan jelang pertandingan di Batu, Jawa Timur, Sabtu (16/11/2019). [Antara/Ari Bowo Sucipto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/11/17/12231-ongen-saknosiwi-dan-marco-demecillo.jpg)
Sejarah baru diukir Ongen Saknosiwi dalam kariernya di blantika tinju dunia. Petinju Indonesia itu menjadi juara dunia baru kelas bulu badan tinju IBA, Minggu (17/11/2019).
Sabuk itu didapatkan Ongen Saknosiwi usai mengalahkan lawannya dari Filipina, Marco Demecillo, dalam duel yang berlangsung di Jatim Park 3, Kota Batu, Malang, Jawa Timur.