Tembus 12.500 Pelari, Peserta Digiland 2025 Mengalami Kenaikan Hingga 25 Persen

Minggu, 18 Mei 2025 | 16:04 WIB
Tembus 12.500 Pelari, Peserta Digiland 2025 Mengalami Kenaikan Hingga 25 Persen
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk sukses menggelar ajang lari tahunan, Digiland 2025. Total peserta mencapai 12.500 orang dari kategori half-marathon, 10K, dan 5K. Tampak para juara yang membawa pulang nominal tertinggi Rp17,5 juta (Suara.com/Kontributor Tantri Amela Iskandar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rangkaian Digiland 2025 tidak hanya berhenti di ajang lari. Festival musik yang dimulai sejak pagi menampilkan grup seperti JKT48 dan Project Pop, dengan jumlah penonton yang meningkat signifikan dari tahun lalu – dari 3.000 menjadi 5.000 orang. Total pengunjung acara diperkirakan mencapai 20.000 orang.

Selain itu, Digiland juga menghadirkan berbagai booth teknologi dan inovasi dari unit bisnis TelkomGroup, serta area khusus UMKM dan kuliner Nusantara.

“Melalui Digiland, kami ingin mempromosikan gaya hidup digital yang sehat dan mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif,” pungkas Andri. ***

Kontributor: Tantri Amela Iskandar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI