Kaesang Resmi Jadi Ketum PSI hingga Kekecewaan Anies Baswedan atas Vonis Tom Lembong

Yulita Futty Suara.Com
Senin, 21 Juli 2025 | 14:13 WIB
Kaesang Ketua Umum PSI, Anies Kecewa Vonis Tom Lembong

Suara.com - Kaesang Pangarep, terpilih menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) 2025-2030.

Saat acara penutupan Kongres PSI di Solo, Prabowo pun turut hadir. Ia berkesempatan untuk berpidato di hadapan para kader PSI beserta undangan.

Dalam pidatonya, Prabowo mengomentari logo baru PSI hingga mengungkapkan kebiasaannya menonton podcast setiap malam. Ia menyempatkan menonton podcast hanya untuk mendengarkan pernyataan orang-orang terkait dirinya. Bahkan dalam kesempatan itu, Presiden Prabowo juga menyindir pakar bayaran yang bertugas untuk nyinyir dan sebarkan pesimisme.

Disisi lain, lawan mainnya di Pemilu Presiden 2024 lalu yaitu Anies Baswedan sedang dirundung kecewa. Hal ini lantaran sahabatnya Tom Lembong divonis 4,5 tahun penjara terkait kasus korupsi importasi gula.

Seperti apa kelanjutannya? simak selengkapnya di Suara Live. 

Creative/Host/OP OBS Live: Fatikha/Praba-Hikmawan/Nizam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI