Cara Memanfaatkan Smartphone untuk Bisnis Supaya Lebih Produktif

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 03 Februari 2021 | 10:49 WIB
Cara Memanfaatkan Smartphone untuk Bisnis Supaya Lebih Produktif
Ilustrasi smartphone. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di masa pandemi yang membuat aktivitas screen time kita jadi lebih meningkat. Dengan banyak fitur yang diberikan smartphone, banyak aktivitas yang sebelumnya merepotkan kini jadi lebih praktis.

Yang jadi pertanyaan, apakah kamu sudah menggunakan smartphone secara maksimal sehingga lebih produktif? Jika belum, berikut ini cara memanfaatkan smartphone untuk lebih banyak aktivitas agar semakin produktif.

Prioritaskan aplikasi yang sering dipakai

Seperti pekerjaan, nggak semua hal harus kamu lakukan hari itu juga. Begitu juga dengan aplikasi. Jika semuanya kamu letakkan di bagian depan, tentu akan membuat rumit. Bisa-bisa malah nggak efisien.

Tempatkan aplikasi yang sekiranya paling kamu buka di halaman depan. Jadi begitu buka screen langsung bisa buka.

Smartphone untuk Bisnis

Tak hanya untuk komunikasi, smartphone kini bisa digunakan untuk hal apapun termasuk bisnis. Apalagi ekosistem bisnis online di Indonesia sedang bertumbuh dan berkembang sangat pesat.

Salah satu skill untuk dapat bersaing dengan banyak bisnis lainnya adalah produk yang bakal kamu jual harus berkualitas. Nggak ketinggalan juga informasi produk mulai dari foto dan informasi yang sekiranya dibutuhkan.

Soal smartphone untuk kebutuhan bisnis, kamu bisa mengandalkan Samsung Galaxy S21. Pengen foto produk jualan kamu? Galaxy S21 series memiliki tiga varian yakni S21, S21+, dan S21 Ultra 5G.

Baca Juga: Xiaomi Patenkan Desain Smartphone dengan Kamera Bisa Dicopot

Varian S21 dan S21+ memiliki tiga kamera yang masing-masing adalah lensa utama 12 MP, lensa ultrawide 12MP untuk foto, dan 64 MP untuk kamera telephoto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI