"Mobilitas sudah sangat bagus, menunjukkan peningkatan yang signifikan. Ini berpengaruh positif terhadap kegiatan produksi, konsumsi, dan investasi." tutur Margo.
Sementara konflik geopolitik antara Rusia dan Ukraina cukup membuat laju perekonomian sedikit tertahan, alhasil sejumlah lembaga keuangan dunia melakukan revisi terhadap pertumbuhan ekonomi sejumlah negara.
"Koreksi pertumbuhan ekonomi dan perubahan inflasi perlu diantisipasi, terkait bagaimana mengelola ekonomi pada 2022," ucapnya.