Dorong UMKM Tanah Air, KoinWorks dan Wahyoo Berkolaborasi Sediakan Alternatif Pembayaran

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 14 Maret 2023 | 10:31 WIB
Dorong UMKM Tanah Air, KoinWorks dan Wahyoo Berkolaborasi Sediakan Alternatif Pembayaran
Ilustrasi UMKM. (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Layanan Wahyoo PayLater by KoinWorks dapat digunakan secara mudah oleh mitra Wahyoo dengan mendaftar di aplikasi Wahyoo. Setelah pendaftaran berhasil, pengusaha dapat menggunakan layanan ini sebagai salah satu alternatif metode pembayaran untuk membayar pesanan bahan baku pada saat check out.

Industri makanan dan minuman masih menjadi sektor andalan dalam mendukung pertumbuhan perekonomian nasional. Tercatat, sektor ini berkontribusi sebesar 37,82% terhadap PDB pada 2022, menurut data dari Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.

Melihat peranannya yang signifikan, KoinWorks dan Wahyoo berharap layanan ini dapat menyediakan alternatif pembiayaan yang fleksibel dan membuka akses permodalan bagi lebih banyak lagi UMKM kuliner.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI