Ganjar menegaskan, E-Makaryo merupakan upaya pemerintah dalam memberikan fasilitas kepada para pencari kerja dan menghubungkannya dengan perusahaan pihak penyedia kerja.
Aplikasi E-Makaryo dibuat sesederhana mungkin agar mampu diakses seluruh kalangan. Sehingga platform lowongan pekerjaaan online ini diharapkan dapat mengurangi tingkat pengangguran terbuka di Jateng.
"E-Makaryo juga menjadi wadah bagi pencari kerja yang ingin daftar untuk mengikuti pelatihan kerja di Balai Latihan Kerja (BLK) yang tersebar di seluruh Jawa Tengah," ungkapnya.
Untuk mengaksesnya, masyarakat cukup mengetik E-Makaryo pada laman pencarian di ponsel atau komputer. Masyarakat juga bisa mengetik alamat https://bursakerja.jatengprov.go.id/ untuk membuat akun dan memilih pekerjaan dengan kesesuaian tingkat pendidikan.