Kiki berharap aksi sosial yang sudah dilakukan di Kota Surabaya ini memberikan kebahagiaan dan mendatangkan manfaat kesehatan kepada para penerima, khususnya pekerja informal dan pelaku UMKM.
Aksi sosial tersebut merupakan komitmen Kowarteg Indonesia dalam mendatangkan kebermanfaatan kepada masyarakat melalui kegiatan-kegiatan positif sekaligus mengenalkan sosok Ganjar Pranowo.
“Kita akan terus melakukan sosialisasi dan memberikan manfaat-manfaat kepada masyarakat. Tidak hanya di Surabaya, tetapi juga kota-kota lain yang ada,” pungkasnya.