Biaya Pindahkan Tiang Listrik PLN, Ini Rincian dan Cara Pengajuannya

M Nurhadi Suara.Com
Minggu, 14 Januari 2024 | 14:20 WIB
Biaya Pindahkan Tiang Listrik PLN, Ini Rincian dan Cara Pengajuannya
Sebagai Ilustrasi. (ANTARA/HO-PLN UIWRKR)

Suara.com - Pemindahan tiang listrik menjadi topik hangat setelah unggahan di media sosial mengenai biaya pemindahan tiang listrik mencapai Rp 11 juta dari seorang warga Sidoarjo viral. Proses pemindahan tiang listrik tidak dapat dilakukan sembarangan, dan terdapat prosedur yang harus diikuti.

Secara umum, PLN memiliki hak untuk menggunakan lahan pribadi masyarakat dengan izin pemilik lahan terkait saluran utilitas dan kepentingan umum. Jika pemilik lahan ingin menggeser tiang listrik, langkah-langkah berikut dapat diikuti:

Menghubungi PLN: Pemohon mengajukan permohonan pemindahan tiang listrik dengan menghubungi PLN setempat melalui surat elektronik atau aplikasi PLN Mobile.

Melengkapi Dokumen: Pemohon melengkapi dokumen, termasuk Nomor ID Pelanggan, Nama dan nomor identitas sesuai KTP, Surat persetujuan pemindahan tiang listrik dari RT/RW setempat, Alamat lengkap lokasi pergeseran, Nomor telepon aktif, dan Alasan pemindahan tiang listrik.

Tiang listrik halangi zebra cross di Malang [Foto: Tangkapan layar Twitter]
Tiang listrik halangi zebra cross di Malang [Foto: Tangkapan layar Twitter]

Proses Persetujuan: Pemohon menunggu keputusan PLN apakah permohonan disetujui. Jika disetujui, pemohon perlu mempersiapkan lahan untuk penempatan tiang baru.

Biaya Pemindahan dan Pembayaran: Biaya pemindahan tiang listrik ditentukan oleh PLN setelah survei langsung ke lokasi, termasuk tingkat kesulitan dan lokasi tiang.

Informasi lebih lanjut bisa menghubungi PLN melalui PLN Mobile atau Contact Center PLN 123.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI