Kunjungan UMKM Dharma Wanita Kalsel: Belajar Sekaligus Bagi Ilmu

Jum'at, 07 Juni 2024 | 09:34 WIB
Kunjungan UMKM Dharma Wanita Kalsel:  Belajar Sekaligus Bagi Ilmu
UMKM kerajinan tangan khas Kalimantan. Sebagai ilustrasi [ANTARA]

Suara.com - Karya para pelaku bisnis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) adalah produk makanan ringan, Batik Sasirangan, tas, serta kerajinan lain.

Dikutip dari kantor berita Antara, ragam produk ini menarik perhatian DWP Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan.

Sehingga mereka mengadakan kunjungan untuk belajar kepada DWP Kota Banjarbaru.

Pada Kamis (6/6/2024), Hasnah Mashude Ambo Sakka, Ketua DWP Tanah Bumbu di Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu menyatakan bahwa DWP Tanah Bumbu ingin belajar sekaligus berbagi ilmu.

Yaitu tentang pembuatan laporan keuangan melalui E-Reporting dan pengembangan UMKM di Kota Banjarbaru.

“Maksud dan tujuan dilaksanakan kunjungan kerja tersebut untuk meningkatkan dan mengembangkan UMKM yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu dari segi pembuatan produk hingga cara pemasangan produk UMKM,” papar Hasnah Mashude Ambo Sakka.

"Melalui kunjungan kerja ini harapan kami nantinya akan bisa kita terapkan ilmu yang didapat kepada UMKM yang ada di Tanah Bumbu," lanjutnya.

Erma Eviana Hartati, Sekretaris DWP Kota Banjarbaru menyambut baik kedatangan pengurus DWP Kabupaten Tanah Bumbu.

"Nanti kami bisa saling berbagi tentang UMKM dan bisa mengunjungi hasil UMKM di Kota Banjarbaru yang sudah berada di Mess L," sambutnya.

Baca Juga: Rp 44 T, Pembelian BUMN untuk Produk UMKM Kita

Di akhir acara, Ketua DWP Tanah Bumbu bersama seluruh rombongan didampingi Sekretaris DWP Kota Banjarbaru melihat hasil UMKM Kota Banjarbaru.

Hasilnya antara lain kerajinan olahan, seperti baju, tas, makanan dan kerajinan lain yang dipasarkan melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Banjarbaru.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI