Wamen BUMN Beberkan Nasib Danantara di Bawah Kendali Kementerian

Achmad Fauzi Suara.Com
Selasa, 11 Februari 2025 | 14:06 WIB
Wamen BUMN  Beberkan Nasib Danantara di Bawah Kendali Kementerian
Gedung Kantor Danantara/(Suara.com/Achmad Fauzi).

Suara.com - Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo menyebut nasib tugas Badan Pengelola Investasi Danantara ke depannya. Tiko sapaan akrabnya, Danantara fokus untuk mendukung program kerja unggulan pemerintah yang baru. 

"Dari mulai pangan, perumahan, energi, dan sebagainya. Jadi, pasti align (sejalan) dengan program Asta Cita dan juga program transformasi BUMN ke depan," ujar Tiko di Mandiri Investment Forum 2025, Hotel Fairmont Jakarta, Selasa (11/2/2025). 

Adapun, Tiko meminta semua pihak untuk bersabar dengan peresmian Danantara. Sebab, peluncuran Danantara direncanakan pada bulan Maret 2025, setelah selesainya revisi UU BUMN. 

Setelah disahkan menjadi UU, Pemerintah bisa memiliki hak untuk pengembangan Superholding yaitu Danantara itu sendiri. 

Selain Superholding, Danantara akan menjadi perantara pemerintah untuk melancarkan investasi. 

"Mohon bersabarlah selama sebulan untuk kepastian rincian tentang organisasi ini," kata Tiko.

Adapun Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyebut lahirnya Danantara memiliki sejumlah hal positif, salah satunya untuk percepatan investasi.

Erick mengatakan, Danantara merupakan sebuah terobosan yang ingin dilakukan oleh Presiden Prabowo Subianto agar peningkatan pertumbuhan ekonomi tidak selalu bergantung pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negera (APBN), melainkan dari dana yang dihasilkan dari korporasi.

"Ini bisa dipakai mengintervensi percepatan investasi atau pertumbuhan ekonomi, baik tadi intervensi yang namanya hilirisasi, apakah pangan, apakah listrik, apakah energi dan lain-lainnya," ujar Erick di Jakarta, Senin (3/2).

Baca Juga: Danantara Tak Kunjung Kentara, Wamen BUMN: Mohon Bersabar!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI