'Senandung Untuk Negeri' Bentuk Kepedulian Musisi

admin Suara.Com
Kamis, 06 Februari 2014 | 11:08 WIB
'Senandung Untuk Negeri' Bentuk Kepedulian Musisi
Slank
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jakarta, Duka akibat bencana banjir bandang dan tanah longsor yang menerjang kota Manado, Sulawesi Utara, beberapa waktu lalu belum hilang. Puluhan penduduk terpaksa bertahan di pengungsian lantaran kehilangan tempat tinggal.   iba dengan kondisi para korban, sederet artis yang berasal dari kota Manado kembali menggelar penggalangan dana  bertajuk 'Senandung Untuk Negeri'.

Acara yang dipelopori oleh gitaris Slank Abdee ini, menggandeng sejumlah musisi ternama. "Sebagai musisi, apa lagi yang bisa kami berikan untuk membantu sesama yang sedang tertimpa bencana. Kami menyumbangkan suara dan keahlian kami agar bisa menghasilkan sesuatu," kata Abdee, disela-sela acara pengumpulan dana, di Hard Rock Cafe Jakarta, SCBD, Jakarta Pusat, Rabu malam (5/2).

Acara yang berlangsung dari pukul 11.00 hingga tengah malam tersebut diisi oleh sederet musisi dan penyanyi  kenamaan, sebut saja seperti Budi Doremi, Glen Fredly, Cherrybelle, Slank, dll.

"Gue seneng banget bisa ngisi acara disini. Ini kan acara charity buat ngasih bantuan untuk korban banjir bandang di Manado," ungkap Budi, usai tampil di hard rock .

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI