"Tiap hari ada yang meninggal, di kepala gue cuma menunggu giliran," terang lawan main Joe Taslim di Hit & Run ini.
Tapi Tuhan punya kehendak lain. Dalam kurun waktu tiga minggu, Chandra Liow berhasil melewati masa kritis.
![Chandra Liow [Instagram/@chandraliow]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/11/87001-chandra-liow.jpg)
Padahal estimasi waktu rawat inap dan pengobatannya diprediksi berlangsung selama dua bulan.
"Di hari terakhir gue melihat refleksi diri di kaca kamar mandi dan bisikan dari mulut gue 'I survive?'" ucapnya kala itu dan menangis.