Suara.com - One Piece merupakan judul manga dan anime karya Eichiiro Oda. Bagi yang ingin menontonya, simak berikut ini daftar situs nonton anime One Piece.
Beberapa situs nonton anime One Piece ini menyediakan layanan dengan kualitas gambar HD dan dilengkapi dengan subtitle Indonesia (sub indo). Dengan begitu, kalian dapat menonton anime One Piece episode terbaru dengan nyaman.
Sebelum diangkat menjadi anime, One Piece masih berupa manga atau komik. Karena kepopulerannya, akhirnya manga One Piece diangkat menjadi anime yang juga tak kalah populer.
Sinopsis One Piece
One Piece mengisahkan petualangan Luffy beserta kawan-kawannya yang membentuk kelompok bajak laut bernama Topi Jerami. Anime ini, akan membawa penonton pada berbagai aksi seru dan menegangkan pada setiap episodenya.
Bukan hanya sekedar hiburan, anime One Piece ini sering menyinggung berbagai isu sosial yang berkembang di masyarakat. One Piece benar-benar menjadi tontonan yang menarik.
Daftar Situs Nonton Anime One Piece
Nah, buat kamu yang ingin menontonnya, simak berikut ini situs nonton anime One Piece biar tidak ketinggalan setiap episodenya.
1. Netflix
Baca Juga: One Piece Chapter 1032: Spoiler, Jadwal Rilis, Link Baca Petualangan Bajak Laut Luffy
Netflix menyajikan berbagai genre film. Di Netflix, kamu juga bisa melihat berbagai judul anime yang lengkap dengan sub Indo. Salah satunya yaitu One Piece. Untuk bisa menonton di Netflix, kamu harus berlangganan terlebih dulu.