Suara.com - Selebgram Lula Lahfah buka suara usai dituduh sebagai teman yang mengkhianati Laura Anna di masa hidupnya. Perihal itu, dia mengaku sakit hati.
"Aku abis cari tahu asal usul dari komen itu karena apa. Maaf banget yah sebagai sahabatnya Laura wajar nggak sih aku sakit hati kalau dituduh seperti itu?" katanya di Instagram Story pada Senin (17/1/2022).
![Unggahan soal Lula Lahfah [Instagram/@lambe_turah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/01/18/36818-unggahan-soal-lula-lahfah-instagramatlambe-turah.jpg)
Sebagai teman, Lula Lahfah membeberkan alasan tidak bicara banyak atau memposting kasus kecelakaan yang menimpa Laura Anna hingga mantan kekasih Gaga Muhammad itu lumpuh.
"Aku nggak pernah spill apa-apa selama ini karena aku merasa itu semua hak Laura dan juga hak keluarganya untuk cerita karena menghindari banget hal tuduh menuduh kayak gimana. Nggak mau juga ada yang nuduh ke orang yang nggak bersalah," ujar Lula Lahfah.
"Dari awal Laura kecelakaan dan belum bisa main HP pun selalu orang-orang nanya ke aku kronologi kecelakaan dan sebagainya tapi aku nggak pernah mau cerita. Kenapa? Ini bukan ceritaku untuk diceritakan, ini ceritanya," sambungnya lagi.
![Laura Anna. [Instagram/edlnlaura]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/05/11377-laura-anna.jpg)
Dia mengaku kesal dianggap sebagai teman yang tidak banyak membantu disaat Laura Anna memperjuangkan kasus kecelakaannya ke pengadilan.
"Kalau aku dituduh sebagai orang yang jahat kayak yang disebut di video-video yang lagi viral di TikTok, aku aja awam banget yah tentang hukum. Boro-boro bisa bantu urus naikin kasus," tutur Lula Lahfah.
"Jujur kesel banget, sering banget aku dihujat soal Laura padahal aku juga nggak pernah ngapa-ngapain. Contohnya pas aku lagi di Bali lagi kerja untuk travel agent. Aku nggak bisa nemenin Laura ke pengadilan. Aku dibilang temen yang jahatlah. Laura ke pengadilan malah aku jalanlah," imbuhnya.
![Lula Lahfah [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/28/35793-lula-lahfah.jpg)
Menurutnya, semua tuduhan netizen terhadap dirinya tidaklah benar.
Baca Juga: Profil Lula Lahfah, Selebgram Cantik yang Dituduh Mengkhianati Laura Anna
"Menurut aku untuk ke depannya janganlah gampang nuduh orang ini itu karena jujur sakit banget sebagai orang yang nggak bersalah dituduh jahatin sahabatnya sendiri apalagi sekarang Laura sudah nggak ada. Aku pun masih berduka," ungkapnya.