4 Kontroversi Wirda Mansur, Dari Mulai Kripto Hingga Pendidikan

Dany Garjito Suara.Com
Kamis, 14 April 2022 | 17:10 WIB
4 Kontroversi Wirda Mansur, Dari Mulai Kripto Hingga Pendidikan
Wirda Mansur, Anak Ustaz Yusuf Mansur (@wirda_mansur).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Putri sulung Ustadz Yusuf Mansur, Wirda Mansur, belum lama ini menjadi bahan perbincangan publik karena persoalan yang menyeret nama ayahnya. Ia menjadi buah bibir setelah ikut bersuara mengenai isu yang sedang marak diperbincangkan terkait dengan bisnis PayTren yang telah lama digeluti oleh ayahnya.

Wirda Mansur telah lama dikenal sebagai salah seorang pebisnis muda di Indonesia. Di usianya yang baru menginjak 22 tahun, Wirda sudah menjalankan beberapa bisnis. Diketahui, ia sudah menjalankan bisnis sejak duduk dibangku sekolah. Ia pernah menjajal beberapa bisnis seperti jilbab dan kosmetik. Ia juga sempat diketahui turut terjun dalam bisnis travel umrah dan pernah mengakuisisi biro perjalanan umrah pada tahun 2018.

Dalam perjalanan karirnya, Wirda Mansur juga kerap kali menjadi bahan perbincangan publik karena sejumlah kontroversi yang menyeret namanya. 

Berikut, 4 kontroversi terbesar Wirda Mansur yang dirangkum oleh Suara.com:

1. Mendirikan Komunitas Millennial Anti Bokek (MAB), Tetapi diprotes Member

Pada tahun 2020, Wirda Mansur sempat mendirikan Komunitas Millennial Anti Bokek (MAB). Komunitas tersebut merupakan komunitas bisnis dengan sistem affiliate marketing, ia mendirikan komunitas ini dengan sejumlah rekan pengusaha muda lainnya.

Namun, komunitas tersebut tidak begitu memiliki citra yang baik. Pasalnya, sejumlah member yang tergabung ke dalam komunitas MAB tersebut mengeluhkan berbagai hal terhadap bisnis yang dibangun oleh Wirda Mansur tersebut. Diantaranya mengenai pemberian edukasi bisnis untuk anggota yang telah bergabung pada komunitas tersebut. 

Sejumlah anggota MAB mengeluhkan bahwa mereka tidak sama sekali mendapatkan edukasi bisnis, seperti yang sudah disepakati di awal.

2. Meluncurkan Token Kripto Ciptaan Sendiri

Baca Juga: Wirda Mansur Adakan Giveaway Emas, Ustaz Yusuf Mansur Diminta Ikutan: Biar Ngumpul Duitnya

Nama Wirda Mansur kembali menjadi perbincangan publik setelah ia meluncurkan token kripto ciptaannya sendiri yang diberi nama I-Coin. Dalam postingan Instagramnya, iya menyebutkan bahwa dirinya hendak meluncurkan token kripto pada Februari 2022. Inovasi dan keputusan Wirda Mansur untuk terjun ke dunia bisnis token kripto ini justru menuai sindiran dari para warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI