Qory Sandioriva sendiri sebelumnya menjalin rumah tangga dengan Ramon Y. Tungka sejak 2012. Keduanya dikaruniai satu anak bernama Ganesa Tashi Tungka.
Namun di 2018, Qory Sandioriva dan Ramon Y. Tungka memutuskan berpisah. Perceraian keduanya diproses di Pengadilan Agama Tigaraksa, Banten.
Tidak ada penjelasan dari Qory Sandioriva kala itu, soal alasannya memilih berpisah dari Ramon Y. Tungka.
Qory Sandioriva menyebut keputusan yang ia ambil sebagai urusan pribadi, dan tidak perlu dibagikan ke publik.
"Ini urusan pribadi saya ya, nggak usah di ini," kata Qory Sandioriva kala itu.
Qory Sandioriva pun awalnya sempat tidak membagikan cerita soal masalah rumah tangganya dengan Shah Rei Sukardi. Ia baru buka suara setelah gugatan cerainya dikabulkan pengadilan.
Qory Sandioriva sendiri kini aktif mengkampanyekan kewaspadaan terhadap penyakit autoimun. Ia ditunjuk sebagai Duta Autoimun NKRI.
Qory Sandioriva juga mengemban tanggung jawab sebagai Duta Satwa, untuk memberikan contoh tentang bagaimana cara menunjukkan kepedulian ke sesama makhluk ciptaan Tuhan.
Dari beberapa unggahannya di Instagram, Qory Sandioriva pun masih menjalankan tugasnya sebagai ibu bagi Ganesa Tashi Tungka, putra hasil pernikahannya dengan Ramon Y. Tungka.
Baca Juga: Qory Sandioriva Diam-diam Sudah Cerai untuk Kali Kedua