4. Gisella Anastasia - Bisnis Kosmetik “Madam Gie”
Melalui brand Madam Gie, Gisella Anastasia mencoba peruntungan di industri kosmetik pada tahun 2013 dengan menawarkan produk makeup yang cantik dan affordable.
Mengusung konsep glamor namun tetap merakyat, Madam Gie sukses menarik perhatian generasi muda yang ingin tampil kece tanpa harus merogoh kocek dalam.
Gisel juga turut terlibat langsung dalam proses pengembangan produknya, menjadikan brand ini punya ciri khas tersendiri.
5. Laudya Chintya Bella - Bisnis Kuliner “Bandung Makuta”
Aktris sekaligus mantan personel BBB, Laudya Chintya Bella, turut meramaikan industri kuliner lewat brand oleh-oleh khas Bandung, Bandung Makuta.
Produk pastry kekinian yang didirikan pada tahun 2017 dengan berbagai varian rasa ini sempat viral dan menjadi buruan wisatawan.
Bella tidak hanya meminjamkan nama, tapi juga aktif dalam pengelolaan bisnis, yang kini menjadi inspirasi banyak artis lain untuk terjun ke dunia kuliner.
6. Ashanty dan Anang Hermansyah - Bisnis Kuliner “Lumiere”
Baca Juga: Terinspirasi Kisah Nyata Hifdzi Khoir, Film "Ibuku Ibu-ibu" Suguhkan Komedi Nggak Jelas ala GJLS
Pasangan selebriti Ashanty dan Anang Hermansyah ternyata tak hanya kompak dalam keluarga dan musik, tapi juga dalam dunia bisnis.
Mereka mendirikan Lumiere pada tahun 2020, toko kue yang menjual dessert mewah di tempat yang nyaman. Dengan interior elegan dan menu berkualitas, Lumiere menjadi pilihan tempat makan sekaligus nongkrong.
Kisah para selebritas ini membuktikan bahwa dunia hiburan dan dunia bisnis bisa berjalan beriringan. Dengan ketenaran dan pengaruh yang mereka miliki, para artis ini sukses memanfaatkan peluang dan membuktikan diri bukan hanya sebagai entertainer, tapi juga entrepreneur sejati.
(Mauri Pertiwi)