Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur

Sumarni Suara.Com
Minggu, 11 Januari 2026 | 13:00 WIB
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur (instagram)

Suara.com - Kehadiran Puteri Modiyanti dalam acara siraman Darma Mangkuluhur pada Sabtu, 10 Januari 2026 langsung menyedot perhatian publik.

Penampilan anggun Puteri Modiyanti dinilai berbeda karena memadukan busana adat Jawa dengan sentuhan modern yang tetap santun.

Momen siraman ini menjadi sorotan karena memperlihatkan kehangatan keluarga besar Tommy Soeharto yang jarang terekspos ke publik.

Nama Puteri Modiyanti pun kembali ramai dibicarakan seiring kedekatannya sebagai saudara dari calon mempelai pria.

Hubungan Puteri Modiyanti dengan Keluarga Cendana

Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur (instagram)
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur (instagram)

Puteri Modiyanti dikenal sebagai putri dari model senior Sandy Harun yang lahir di Jakarta pada 8 Februari 1998.

Sandy Harun secara terbuka pernah menyampaikan bahwa Puteri merupakan anak biologis dari Tommy Soeharto.

Dengan latar belakang tersebut, Puteri menjadi saudara kandung Darma Mangkuluhur dan Radhyana Gayanti Hutami.

Hubungan keluarga ini membuat kehadiran Puteri di prosesi siraman Darma Mangkuluhur terasa istimewa dan bermakna.

Baca Juga: 3 Kali Tidak Laku, Aset Tommy Soeharto Dilelang Rp400 Miliar Lebih Murah!

Acara sungkeman dan siraman sendiri digelar sebagai bagian rangkaian pernikahan Darma Mangkuluhur dan Patricia Schuldtz.

Penampilan Anggun Puteri Modiyanti

Pada acara tersebut, Puteri Modiyanti tampil mengenakan kebaya kurung bernuansa biru muda yang lembut.

Kebaya berkerah tinggi itu dirancang khusus agar selaras dengan penggunaan hijab tanpa meninggalkan pakem adat Jawa.

Puteri memadukan kebayanya dengan hijab lilit berkonsep clean look, menghadirkan kesan modern dan tetap syar'i di tengah suasana adat yang sakral.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI