Suara.com - Lebaran telah tiba, sambal goreng hati ayam selalu menjadi menu hidangan Hari Raya Idul Fitri yang tak pernah ditinggalkan.
Sambal goreng hati ayam selalu menjadi menu makanan pendamping opor ayam ketika hari lebaran.
Tetapi, tak sedikit orang yang berusaha menghindari konsumsi makanan ini karena menyebabkan asam urat, meningkatkan kolesterol dan lain sebagainya.
Padahal hati ayam mengandung sejumlah nutrisi penting, termasuk folat dan vitamin B-12 dan zat besi.
Zat Besi
Menurut Linda Vorvick dari Fakultas Kedokteran Universitas Washington dilansir dari livestrong.com, zat besi sangat penting untuk memproduksi hemoglobin, protein yang mengangkut oksigen ke sel-sel tubuh melalui darah merah.

Vitamin
Melansir dari nothstarbison.com, hati ayam mengandung 7,41 mikrogram vitamin B12 yang dibutuhkan oleh tubuh setiap hari setidaknya 2,4 miligram.
Kandungan vitamin B12 dalam hati ayam ini sangat baik untuk fungsi otak, sistem saraf dan menambah persediaan darah dalam tubuh.
Baca Juga: Jadi Hidangan Lebaran, Segini Kandungan Lemak di Setiap Bagian Opor Ayam
Selain itu, hati ayam juga mengandung vitamin A, nutrisi penting untuk menjaga kesehatan mata dan sel darah putih.