Orang yang jarang mengonsumsi kafein atau sensitif kafein, bisa jadi mengalami beragam masalah kesehatan karena tubuhnya tidak terbiasa dengan efek kafein.
Dengan begitu, tubuh mereka setelah minum kopi otomatis berjuang menghilangkan kafein dan menimbulkan berbagai gejala. Gejala kelebihan kafein mirip dengan sensitif kopi, salah satunya sesak napas setelah minum kopi.
Selain itu, orang yang kelebihan kafein juga bisa mengalami nyeri dada, jantung berdebar, suasana hati berubah, marah atau murung, mati rasa, nyeri otot, sakit kepala atau migrain, delusi atau halusinasi, keluar keringat dingin, atau bahkan serangan panik.
Untuk memastikan apakah Anda mengalami alergi kopi, sensitif kopi, atau kelebihan kafein, ada baiknya Anda segera berkonsultasi pada dokter begitu mengalami rangkaian gejala tak mengenakkan setelah minum kopi.