Virus Corona Covid-19 Bisa Sebabkan Sakit Kepala, Begini Cirinya

Jum'at, 13 November 2020 | 09:19 WIB
Virus Corona Covid-19 Bisa Sebabkan Sakit Kepala, Begini Cirinya
Sakit kepala (Pixabay/RobbinHiggins)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Para peneliti pun melaporkan bahwa sekitar 10 persen pasien tidak memiliki masalah pernapasan, tapi hanya menunjukkan gejala gastrointestinal saat terinfeksi virus corona.

Lalu, apa yang harus dilakukan jika Anda memiliki gejala virus corona?

Menurut saran lembaga kesehatan masyarakat, Anda harus segera melakukan tes virus corona Covid-19 jika mengalami salah satu gejalanya.

Anda dan semua orang yang tinggal satu atap tidak boleh menemui tamu dan harus mengisolasi diri sampai hasil tes virus corona Covid-19 menyatakan positif atau negatif.

Saat ini belum ada pengobatan khusus virus corona, tapi Anda bisa meredakan gejalanya di rumah sampai pulih dengan memperkuat sistem imun tubuh.

NHS pun menyarankan orang yang terinfeksi virus corona untuk perbanyak istirahat, minum banyak cairan agar tidak dehidrasi dan mengonsumsi parasetamol bila tidak nyaman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI