Update Covid-19 Global: Mulai November Datang ke Sydney Tak Perlu Karantina

Sabtu, 16 Oktober 2021 | 10:31 WIB
Update Covid-19 Global: Mulai November Datang ke Sydney Tak Perlu Karantina
Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Shutterstock)

Suara.com - Update Covid-19 Global hari ini, menunjukan Sydney Australia yang membuka kedatangan luar negeri tanpa karantina, mulai 1 November 2021.

Meski sayangnya, aturan ini hanya untuk warga negara Australia yang hendak masuk ke dalam negeri. Keputusan yang cukup berani di saat kasus infeksi Covid-19 masih terus bertambah.

Pasalnya menurut data Worldometers per Sabtu (16/10/2021) di dunia sudah ada 240 juta kasus infeksi Covid-19, dengan 4,9 juta orang di antaranya meninggal dunia, 218 juta orang dinyatakan sembuh.

Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Dok. Envato)
Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Dok. Envato)

Kini masih tersisa 17,8 juta kasus aktif, atau warga dunia yang masih bisa menularkan Covid-19 yang perlu diwaspadai.

Keputusan ini diumumkan pejabat berwenang Sydney pada Jumat, 15 Oktober 2021 lalu, lantaran negara bagian New South Wales, dan Sydney sebagai ibukotanya akan mencapai 80 persen dosis vaksinasi pertama pada Sabtu hari ini.

Laju vaksinasi di Sydney ini jauh terdepan dibanding negara bagian Australia lainnya, sehingga memungkinkan kesempatan masuknya warga negara dari luar negeri tanpa karantina.

Meskipun begitu, dipastikan warga yang datang dari luar negeri sudah harus divaksinasi lengkap sebelum datang ke Sydney.

"Kita perlu bergabung kembali dengan dunia. Kita tidak bisa tinggal di sini di kerajaan hanya untuk pertapa. Kita harus membuka diri," ujar Perdana Menteri New South Wales Dominic Perrottet, mengutip Channel News Asia.

Australia sendiri sudah menutup diri dari perbatasan pada Maret 2021 sebagai tanggapan terhadap pandemi Covid-19, dan hanya memperbolehkan warga negara serta penduduk tetap Australia yang dipersilahkan masuk, serta harus menjalani karantina di hotel selama dua minggu dengan biaya sendiri.

Baca Juga: Hanya 2 Kasus Meninggal Akibat Covid-19 Hari Ini di Kaltim, 4 Daerah Zona Oranye

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI