Lapar Tengah Malam Padahal Lagi Diet? Ini Tips Mengatasinya

Sabtu, 18 Desember 2021 | 12:20 WIB
Lapar Tengah Malam Padahal Lagi Diet? Ini Tips Mengatasinya
Ilustrasi lapar tengah malam. (Sumber: Shutterstock)

Suara.com - Lapar tengah malam adalah tantangan besar bagi kamu yang sedang diet. Gara-gara lapar, kamu bisa terbangun dari tidur dan tidak bisa tidur lagi gara-gara hasrat untuk ngemil atau makan yang tak tertahankan.

Lantas, bagaimana cara mengatasinya?

Dokter pemerhati gaya hidup, dr. Grace Judio, mengatakan bahwa langkah pertama untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mengenali sinyal rasa lapar kenyang.

Terbangun di malam hari dan tidak bisa tidur lagi, menurut dr. Grace, belum tentu karena perut lapar. Itu sebabnya, dr. Grace menyarankan untuk menyadari apa yang sebenarnya dirasakan oleh perut.

"Di saat mencari makanan, perutnya bilang apa, lapar atau nggak. Kalau lapar boleh makan. Kalau ternyata tidak lapar, ya sudah stop. Itu dulu nomor satu," ujar dr. Grace dalam acara acara LightWEIGHT Challenge di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Kamis (16/12/2021).

Jika sudah bisa memastikan bahwa perut memang lapar, maka dipersilahkan makan dengan porsi yang diatur dan tidak sembarangan.

"Cari makanan yang tidak terlalu tinggi gula, tepung, atau lemak, bisa macam-macam. Bisa telur, agar-agar, atau buah, atau bisa pancake, almond cake," jelas dr. Grace.

Tapi apabila keluhan yang dirasakan saat terbangun tengah malam bukan lapar, maka dr. Grace ingatkan jangan malah mencari makanan.

Dokter yang juga CEO dan Founder LightHOUSE itu menyarankan untuk melakukan kegiatan saat kamu terbangun di tengah malam.

Baca Juga: Bobotnya Sempat Tembus 87 Kg, Ini Tips Menurunkan Berat Badan ala Vicky Shu

"Kalau bukan lapar, ya tidak (usah) makan, biasa alihkan perhatian ke televisi, minum air putih, atau apapun," tutup dr. Grace.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI