Cara Mengatasi Anak Susah Makan, Orangtua Bisa Terapkan 5 Tips Ini

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Jum'at, 17 Juni 2022 | 16:29 WIB
Cara Mengatasi Anak Susah Makan, Orangtua Bisa Terapkan 5 Tips Ini
Ilustrasi anak susah makan. (Pixabay)

Suara.com - Dalam masa tumbuh kembangnya, anak-anak memerlukan asupan nutrisi yang masif. Hal ini agar tumbuh kembang anak bisa optimal, dan mencapai tinggi, berat, dan kecerdasan yang ideal. Namun tak jarang anak-anak menjadi susah makan. Nah, sederet cara bisa digunakan untuk mengatasi anak susah makan di periode tertentu masa tumbuh kembangnya.

Sebenarnya ada beberapa tanda ketika anak susah makan, yang bisa dideteksi dini. Ketika ada tanda ini, Anda bisa segera melakukan pencegahan dan menerapkan cara-cara mengatasi anak susah makan.

Tanda Anak Susah Makan

Indikasi anak susah makan bisa dilihat dari gestur sederhana, seperti menjauhkan sendok, memalingkan kepala saat akan disuapi, menutup mulut saat disuapi, dan memuntahkan makanan yang sudah masuk ke dalam mulutnya.

Sangat jelas dan kasat mata bukan tanda yang muncul saat anak susah makan ini? Maka dari itu, mengenalinya terbilang mudah sehingga cara mengatasi bisa diterapkan secepatnya.

Mengatasi Anak Susah Makan

Ada beberapa trik yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi anak susah makan.

1. Makan dalam Porsi Kecil

Makan dalam porsi kecil namun intensitas lebih sering bisa membantu rasa tak nyaman anak saat melihat makanan dalam porsi besar. Selain itu, anak juga akan terhindar dari perasaan bosan ketika melihat atau merasakan makanan yang itu-itu saja.

Baca Juga: Gaya Hidup Tidak Sehat Hambat Tumbuh Kembang Anak, Orangtua Wajib Paham Nih!

Ilustrasi anak susah makan, pilih-pilih makanan. [Shutterstock]
Ilustrasi anak susah makan, pilih-pilih makanan. [Shutterstock]

2. Buat Makanan Menarik

Tampilan makanan yang menarik juga bisa membangkitkan nafsu makan anak-anak. Maka dari itu, sajikan makanan dengan bentuk yang warna-warni dan menarik untuk dilihat, sehingga nafsu makannya meningkat.

3. Variasi Makanan

Mulai dari bentuk, tampilan, bahan, hingga rasa, akan sangat baik jika divariasikan. Semakin variatif makanan yang diberikan pada anak-anak, maka semakin tinggi pula nafsu makannya kembali besar untuk melahap semua masakan Anda.

4. Memberi Makanan Ringan Sehat

Inti dari makan yang banyak adalah asupan nutrisi yang cukup setiap hari. Jika memang anak susah makan, maka Anda bisa memberikan camilan sehat sebagai penopang asupan nutrisi harian. Misalnya, buah-buahan kering, kacang-kacangan, dan sebagainya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI