Terbuka Peluang Reunian
PDI Perjuangan terbuka dengan harapan Gerindra yang ingin partai-partai tetap membuka pintu untuk kemudian guyup di satu koalisi besar.
Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Sadarestu memandang apa yang menjadi harapan Gerindra bukan hal mustahil. Peluang menuju ke arah sana juga memungkinkan.
"Yang namanya politik itu semuanya serba mungkin. Tidak ada politik itu saat ini juga masih sangat cair," kata Sadarestu di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (2/1/2023).
Termasuk apabila partai-partai pendukung pemerintagan Jokowi saat ini bergabung kembali, melakukan reuni untuk berkoalisi bersama di 2024, PDIP membuka peluang tersebut.
"Ya iya lah tentunya (terbuka untuk reunian)," kata Sadarestu.
Tetapi diakui Sadarestu, PDIP belum sampai melakukan pembahasan ke arah koalisi besar hasil reunian partai pendukung pemerintahan Jokowi.
"Kalau itu, saya belum, belum pernah ada pembahasan," ujarnya.
Walau PDIP membuka diri dengan segala dinamika yang ada ke depan, tetapi ditegaskan Sadarestu, semua keputusan baik berkaitan dengan koalisi maupun pemilihan capres dan cawapres akan diputuskan Ketua Umun Megawati Soekarnoputri.
Baca Juga: CEK FAKTA: Mobil Gibran Dihancurkan Karena Posting Foto Anies Baswedan Pakai Baju KPK, Benarkah?
"Kembali lagi bahwa yang begitu itu sudah menjadi, itu nanti dari ibu ketua umum karena hak prerogatif ada di ibu ketua umum sebagai penentu tentunya," kata Sadarestu.