Mantan Panglima dan Pengusaha, Ini Sosok yang Masuk Bursa Tim Pemenangan Ganjar

Rabu, 05 Juli 2023 | 17:34 WIB
Mantan Panglima dan Pengusaha, Ini Sosok yang Masuk Bursa Tim Pemenangan Ganjar
Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada 22 November 2018, ia dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD)

Dan puncak kariernya di militer terjadi pada 17 November 2021 ketika Andika dilantik sebagai panglima TNI sebelum purna tugas.

Arsjad Rasjid

Arsjad Rasjid lahir di Jakarta pada 16 maret 1970. Ia merupakan putera dari pasangan H.M.N. Rasjid (Purnawirawan TNI AD) dan Hj. Suniawati.

Profil orang tuanya cukup unik karena berasal dari latar belakang budaya yang berbeda. Ayahnya berdarah Palembang dan ibunya merupakan percampuran antara Sunda-Tionghoa.

Sebagai Ketua Umum Kadin, Arsjad dikenal sebagai pengusaha ulung yang melakoni beragam bidang usaha lintas sektor, mulai dari pertambangan hingga media televisi.

Sejak 2005, ia diketahui menjabat sebagai Direktur Utama Indika Energy yang bergerak di bidang pengembangan dan eksploitasi sumber daya alam.

Selain itu, Arsjad juga tercatat sebagai Komisaris PT Indika Inti Corpindo sejak Juni 2020 dan PT Grab Teknologi Indonesia sejak 2020.

Pada bidang media televisi, Arsjad juga menduduki posisi sebagai Komisaris PT Net Media Televisi Tbk.

Baca Juga: Godok Kandidat Juli-Agustus, PDIP Sebut Sosok Cawapres Ganjar Bisa Diumumkan September-Oktober

Ketika hendak maju sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026, Arsjad mengusung 4 pilar untuk memaksimalkan peran Kadin bagi parapengusaha dan perekonomian Indonesia, di antaranya enguatan industri Kesehatan, pemberdayaan ekonomi daerah, pengembangan kewirausahaan dan penyempurnaan fungsi internal organisasi dan regulasi Kadin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI